Agenda kerja Kepala Balai Besar Taman Nasional Kerinci Seblat hari Jumat tanggal 23 Oktober 2020 adalah kunjungan ke Pusat Latihan Gajah TWA Seblat. Pada kunjungan ini Kepala Balai Besar TNKS didampingi oleh Kepala BKSDA Bengkulu-Lampung, Kabid Wilayah III Balai Besar TNKS dan Kasubbag TU BKSDA Bengkulu-Lampung.
Di sela-sela kunjungan ke Pusat Latihan Gajah TWA Seblat ini, Kepala Balai Besar TNKS sempat melakukan pembinaan dan berdiskusi dengan staf di lapangan dan mengapresiasi kinerja petugas resort TNKS/BKSDA, KPHK, Pawang Gajah serta mahasiswa yang sedang melakukan magang/PKL. Kepala Balai Besar TNKS berpesan agar petugas di lapangan selalu melaksanakan tugas dengan penuh kebanggaan karena konservasi mempunyai peran yang sangat besar dalam kehidupan. Khusus untuk generasi muda/mahasiswa, harus mampu dan siap untuk menerima tongkat estafet untuk selalu mendukung pelestarian alam dan kawasan konservasi.
Sumber : Humas Balai Besar TNKS