Penyerahan bantuan dilakukan pada hari Selasa, 5 Mei 2020 di Kantor Bupati Kerinci. Penyerahan bantuan diserahkan langsung oleh Kepala SPTN Wilayah I Kerinci kepada Bapak Bupati Kabupaten Kerinci. Dalam sambutannya, Kepala SPTN Wilayah I, Nurhamidi menyampaikan bahwa bantuan ini diharapkan dapat mendukung dan membantu penanganan Covid-19 di Kabupaten Kerinci sehingga masyarakat dapat kembali pada rutinitas kehidupan normal seperti sebelum adanya Covid-19. Peralatan dan kelengkapan yang diberikan berupa : 150 pcs Baju APD, 300 pcs Masker bedah/ Medis, 150 pcs masker model N95, 700 pcs Sarung Tangan Medis dan 150 pcs pelindung wajah.
Sementara itu, Bupati Kerinci dalam sambutannya menyampaikan, atas nama masyarakat Kabupaten Kerinci mengucapkan terima kasih atas bantuan yang dberikan, karena peralatan ini memang sangat dibutuhkan khususnya untuk tenaga medis sebagai garda terdepan dalam penanganan pandemi Covid 19 ini. Peralatan ini akan segera dibagikan melalui Dinas Kesehatan, tenaga Medis, baik di Rumah Sakit, Puskesmas dan Posko Pintu masuk Kabupaten Kerinci. Mudah mudahan tidak ada penambahan pasien terpapar virus Corona. Semoga wabah Covid-19 segera berlalu dan masyarakat dapat melaksanakan aktifitas secara normal kembali. Mudah-mudahan di hari baik dan bulan baik ini kita mendapat pahala yang berlipat ganda atas bantuan ini. Setelah penyerahan bantuan, Bapak Bupati Kerinci mengundang Tim (BBTNKS, KPHP, BKSDA dan FFI) beramahtamah di ruang Rapat Bupati.
Pada kesempatan ini Bupati menyampaikan bahwa beliau sangat mendukung upaya pelestarian hutan termasuk satwa didalamnya. Bupati juga menyampaikan bahwa kalau kita bersahabat dengan Alam dan Satwa mereka juga akan bersahabat dengan manusia. Hutan tidak akan rusak apabila manusia bersama-sama menjaga dan merasakan manfaatnya.